10 Promo Buffet Buka Puasa Di Bawah Rp 350.000 di Jakarta

10 Promo Buffet Buka Puasa Di Bawah Rp 350.000 di Jakarta

Kementerian Agama memutuskan awal Ramadan 1437 H jatuh pada hari Senin 6 Juni 2016. Itu berarti dimulai tanggal tersebut, masyarakat Indonesia yang beragama Muslim kembali berpuasa. Menjelang Ramadhan, berbagai restoran marak menggelar promo buffet buka puasa dengan variasi harga dan makanan.

Menu buffet menjadi favorit bagi setiap masyarakat yang hendak berbuka puasa. Pasalnya, saat itu mereka bebas memilih menu makanan mulai dari makanan ringan hingga berat.

Promo buffet buka puasa kerap terselenggara baik di restoran maupun di hotel. Dan, bagi Anda yang sedang merencanakan acara buka puasa bersama dengan keluarga, teman satu kantor hingga menjadikan ajang reuni, AturDuit akan mempermudah rencana Anda dengan melansir 10 promo buffet buka puasa di Jakarta dengan harga terjangkau, yaitu di bawah Rp 350.000.

1. Sajian Nusantara di Swiss Cafe, Swiss-Belhotel Airport

Doc : Groupon.co.id

Doc : Groupon.co.id

Bersantap sajian khas Nusantara dan hidangan Asia saat berbuka puasa sangat cocok bagi masyarakat Indonesia. Pasalnya, menikmati sajian yang pas di lidah ketika berbuka puasa sangat mengenyangkan perut. Anda bisa menikmati varian menu Asia beserta Ta’jil, Tepanyaki, makanan penutup, serta kopi dan teh

Harga

Harga per orang
Dewasa dan anak-anakRp 250.000 ++
Diskon/Promosi

Voucher Groupon

Voucher Rp. 155.000,- nett / orang untuk Ramadhan Buffet Indonesian Cuisine (Include Ta’jil + Tepanyaki Live Station, Dessert, Local Cuisine, Coffee and Tea) untuk pembelian Rp 250.000 dari tanggal 12 Juni 2016 s/d 05 Juli 2016.

Reservasi : (021) 225 23000 atau email [email protected]

Promo ini berlaku  dari tanggal 5 Juni hingga 10 Juli 2016

2. Bersantap Mewah di Sailendra- JW Mariott

Doc : bit.ly

Doc : bit.ly

Mau berbuka puasa di hotel bintang lima? Rasakan nikmatnya sajian Asia dan Barat di Sailendra yang terletak di Hotel JW Mariott, Kuningan. Selama bulan puasa ini, Anda bisa mendapatkan promo menarik untuk menyantap paket buffet di sini.

Harga

Harga per orang
Dewasa dan anak-anak Rp 338.000 nett
Diskon/Promosi

Promo Pay 1 for 2 Buffet tiap Weekend dengan Kartu Kredit BCA

Diskon 15% berlaku di Sailendra Restaurant (Senin-Jumat) dengan kartu kredit BCA

Reservasi : (021) 5798 8888

Promo ini berlaku  dari tanggal 5 Juni hingga 31 October 2016

3. Buffet Buka Puasa Spektakuler di Grand Mercure Jakarta Harmoni 

Doc : venuemagz.com

Doc : venuemagz.com

Beragam sajian nusantara untuk promo buffet buka puasa yang disediakan di Harmoni Coffee Shop terasa begitu menggoda. Aneka rupa sajian berbuka yang disediakan mulai dari 20 jenis es, 8 jenis gorengan, 10 aneka kue khas Indonesia, 10 jenis manisan dan kurma, 15 aneka kolak dan bubur, 15 jenis jajanan nusantara, dan 7 menu utama, serta 8 jenis kerupuk dan 8 jenis sambal.

Harga

Harga per orang
Dewasa dan anak-anakRp 197.000 nett
Diskon/Promosi

Beli empat paket gratis satu paket buffet

Reservasi : (021) 3453 777

Promo ini berlaku  dari tanggal 6 Juni hingga 5 Juli 2016.

4. Promo Buffet di Sperta, Grandkemang

Doc : mesahotelsandresorts.com

Doc : mesahotelsandresorts.com

Selama bulan puasa, hotel Grandkemang juga menawarkan promo buffet buka puasa di Restoran Sperta. Anda dan keluarga bisa menikmati aneka hidangan Asia, Barat, hingga Timur Tengah dengan harga  terjangkau.

Harga

Harga per orang
Dewasa dan anak-anakRp 199.000 ++

Reservasi : (021) 021 7194121

Promo ini berlaku selama bulan Ramadhan

5. Santapan Hangat ala Shaburi 

Doc : beforewehungry.blogspot.com

Doc : beforewehungry.blogspot.com

Menyegarkan tenggorokan kering setelah hampir seharian berpuasa rasanya sangat pas jika menggunakan kuah hangat. Apalagi dengan menyantap shabu-shabu, makanan asal Jepang yang berisi daging sapi, daging wagyu serta sayur-sayuran disiram kuah kaldu ayam atau sukiyaki.

Harga

Harga per orang
DewasaMulai dari Rp 168.000 nett
Anak-anakMulai dari Rp 88.000 nett
Diskon/Promosi

Bayar 3 untuk 4 orang bagi pemegang kartu kredit BNI

Reservasi :

Pacific Place Mall 5F Tel: 5797 3247

Gandaria City Mall UG Floor Tel: 2923 6828

Kota Kasablanka, UG Floor Tel: 2961 2729

Grand Indonesia, 3A Floor Tel: 2358 1265

Puri Indah Mall, 2nd Floor Tel: 5835 2257

Emporium Pluit Mall, 2nd Floor Tel: 6667 6827

Promo ini berlaku hari Senin hingga Kamis

6. Berbuka Puasa di Porta Venezia Italian Restaurant

doc : Aryaduta

doc : Aryaduta

Buka puasa dengan sensasi bak di negeri Menara Pisa seperti pasta dan pizza bisa Anda temukan di Porta Venezia Italian Restaurant. Selama bulan Ramadhan, Anda dapat menikmati berbagai hidangan yang disediakan mulai dari main course, appetizer, dessert, dan masih banyak lagi termasuk kopi dan teh yang dapat dinikmati sepuasnya.

Harga

Harga per orang
Dewasa dan anak-anak Rp 260.000 nett
Diskon/Promosi

Voucher Group On

Voucher seharga Rp. 145.000,- nett untuk All You Can Eat Buffet Breakfasting & Tadjil + Live Cooking 1 Orang untuk harga Rp 260.000

Reservasi : (021) 251 5151

Promo ini berlaku  dari tanggal 06 Juni 2016 hingga 03 Juli 2016

7. Ramadhan Buffet Berkah di The Bellevue Suite

Doc : Groupon.co.id

Doc : Groupon.co.id

The Bellevue Suite menghadirkan All You Can Eat Breakfasting Buffet untuk 1 orang dengan beragam jenis sajian menu buffet yang dapat dinikmati, mulai dari menu masakan Asiatic and Middle East dan lainnya. Promo buffet buka puasa ini dapat Anda nikmati saat berbuka puasa sambil bercengkerama bersama orang-orang terdekat Anda.

Harga :

Harga per orang
Dewasa dan anak-anak Rp 250.000
Diskon/Promosi

Voucher Group On

Voucher seharga Rp. 149.000,- nett untuk All You Can Eat Breakfasting Buffet

Reservasi : (021) 2571 0880 ext 2017 (Kedaton)

Promo ini berlaku  dari tanggal 06 Juni 2016 hingga 05 Juli 2016

8. Bedug Ramadhan Buffet di Skyloft Restaurant & Lounge

Doc : allseasonsthamrin.com

Doc : allseasonsjakartathamrin.com

Ingin merasakan sensasi berbuka puasa dari ketinggian? Anda harus segera menuju Skyloft Restaurant & Lounge yang terletak di All Seasons Jakarta Thamrin Hotel. Pilihan kuliner mewah dari hidangan Timur Tengah hingga Asia tersaji di sini seperti Jus Kurma,  Dessert Kurman dengan varian topping , Nasi Briyani , Shawarma , Mutabal dan lainnya.

Harga

Harga per orang
Dewasa dan anak-anakRp 220.000 nett

Reservasi : (021) 390 0010

Promo ini berlaku  dari tanggal 6 Juni hingga 6 Juli 2016

9. Pesta Makanan Timur Tengah di Signatures Restaurant

Doc : Kempinski.com

Doc : Kempinski.com

Restoran yang berlokasi di Hotel Indonesia Kempinski ini turut memeriahkan Ramadhan di Indonesia. Tradisi meriah Ramadan bisa dinikmati di Signatures Restaurant di Hotel Indonesia Kempinski dengan menyajikan hidangan autentik Timur Tengah seperti mezzeh dingin , samosa , falafel , shawarma dan domba Ouzi.

Harga

Harga per orang
Dewasa dan anak-anakRp 350.000 ++
Diskon/Promosi

Booking Minggu Pertama dan minggu Keempat bulan Ramadhan dengan minimum 10 orang mendapat diskon 30 % menjadi Rp 248.500 ++

Reservasi : (021) 2358 3898 atau klik [email protected]

Promo ini berlaku  dari tanggal 5 Juni hingga 5 Juli 2016

10. Makan Sepuasnya di Swiss-Café, Swiss-Belhotel Pondok Indah

Doc : swissbelhotel.com

Doc : swissbelhotel.com

Swiss-Belhotel Pondok Indah menawarkan Paket BukMer (Buka Puasa Meriah) dengan all you can eat buffet dan Ramadhan Ta’Jil buffet di Swiss-Café. Anda bisa mengajak keluarga besar untuk makan sepuasnya di sini karena tersedia beragam promo menarik.

Harga :

Harga per orang
Dewasa dan anak-anakRp 188.888 ++
Diskon/Promosi

Gratis 1 (orang) setiap pembelian 3 (tiga) orang

Diskon 50% untuk anak dibawah umur 12 tahun

Reservasi : (021) 750 1088 atau klik www.swiss-belhotel.com

Promo ini berlaku selama bulan Ramadhan

Sudah bersiap-siap merayakan Ramadhan dan merencanakan mudik bersama keluarga? Manfaatkan Kartu Kredit Untuk Liburan Lebaran Anda!

Komentar