Berinvestasi Properti, Pahami Formulasi Properti Ini: 100 : 10 : 3 : 1

Formulasi properti untuk mencari rumah

Properti adalah produk dengan nilai dan potensi kenaikan nilai yang sangat tinggi. Namun, ia juga mengandung aspek personal yang tidak kalah tingginya. Hal simpel saja bisa membuat calon pembeli atau penyewa pergi, seperti jika tidak menyukai bentuk arsitekturnya, tata letak ruang, atau pun pengaturan akses ke alam terbuka. Hal ini pula yang membuat Anda harus menyadari bahwa Anda membutuhkan sebanyak mungkin daftar properti yang Anda sukai agar dapat menentukan pilihan dengan tepat untuk membelinya. Di dalam properti, ini dikenal dengan formulasi properti 100:10:3:1.

Formulasi properti ini akan membantu Anda dalam menemukan rumah yang paling tepat. Formulasi properti ini mengandung makna ketika Anda memiliki niat untuk membeli properti maka kantongilah 100 kandidat produk yang ingin Anda survei. Selanjutnya, tentukan 10 properti yang menurut Anda layak untuk ditindaklanjuti. Lakukan penawaran terhadap kesepuluh properti itu. Berikutnya, setelah mendapatkan kepastian harga dari si penjualnya, lakukan simulasi terhadap 3 properti yang menurut Anda paling sesuai dengan kesanggupan keuangan. Pada akhirnya, Anda akan memutuskan untuk membeli 1 unit properti yang terbaik dari antara 100 properti yang sudah Anda survei itu.

Properti selalu diklaim bagus oleh penjualnya. Namun, sebuah properti yang bagus bagi Anda tentu tidak turun begitu saja dari langit. Anda harus meluangkan waktu untuk memilihnya, seperti memisahkan beras dari kulit padi. Membuat 100 properti menjadi 1 adalah sebuah proses panjang dan membutuhkan kecermatan, itulah guna dari formulasi properti ini. Kecermatan ini akan memberikan hasil yang lebih maksimal bagi Anda di kemudian hari.

Sumber: Rumah123

Ketahui pula tips penting dalam membeli rumah bekas agar tidak kecewa

Komentar