Daftar Harga Material Bangunan Februari 2015
Bagi Anda yang ingin membangun rumah atau merenovasi rumah saat ini, tentu harus mempertimbangkan kondisi finansial yang ada saat ini. Sebab, biaya untuk membangun rumah maupun renovasi rumah tidaklah kecil karena Anda harus menyediakan berbagai bahan bangunan, dan harga material bangunan juga tidaklah murah. Harga material bangunan juga dapat naik-turun, tergantung dari keadaan ekonomi di pasar.
Bahan material bangunan yang cukup banyak digunakan dan harganya tidaklah murah adalah semen dan pasir. Anda akan terkejut ketika mengetahui harus memesan pasir dan semen berulang-ulang ke toko bahan bangunan. Karena itu, jika ingin membangun rumah atau merenovasi rumah, Anda harus mempersiapkannya jauh-jauh hari. Anda harus memantau pergerakan harga bahan bangunan, dan belilah ketika harga sedang turun, dan hindari membeli bahan bangunan ketika harganya sedang mahal, seperti pada Februari 2015 ini.
Setelah pada November lalu mengalami kenaikan cukup signifikan, harga material bangunan seperti pasir dan batu kali atau batu koral kembali mengalami kenaikan pada Februari 2015 ini. Agaknya penurunan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi pada Januari lalu tak membawa efek pada kedua harga material bangunan tersebut.
Selain kedua harga material utama tersebut, harga material asbes pun kembali mengalami kenaikan bulan ini, menyusul kenaikan harga pada Januari lalu. Harga asbes bervariasi dari yang terendah Rp 52.000 hingga Rp 97.000 per lembar.
Di sisi lain harga semen sedikit mengalami penurunan, yakni Rp 2.000 per sak. Dengan demikian, harga semen per sak saat ini di pasaran dibanderol dengan harga antara Rp 58.000 hingga Rp 73.000, tergantung merek dan jumlah berat per sak. Dengan mengetahui harga bahan bangunan yang sedang turun, Anda bisa langsung membelinya dan menyimpannya untuk digunakan nanti.
Jika memang keadaan sudah sangat mendesak untuk membangun rumah maupun merenovasi rumah dan Anda tidak dapat mengulur-ulur waktu lagi untuk melaksanakannya, sementara kondisi keuangan sedang tidak mendukung, Anda bisa menggunakan fasilitas pinjaman pribadi ke bank. Ada banyak jenis pinjaman pribadi yang dapat Anda ajukan ke bank, mulai dari pinjaman tanpa agunan hingga pinjaman dengan agunan. Jika memang Anda sudah memiliki tanah atau rumah, Anda bisa menggunakan tanah atau rumah tersebut sebagai jaminan ke bank, dengan demikian proses pengajuan pinjaman Anda juga menjadi lebih mudah disetujui.
Untuk lebih lengkap mengenai harga material bangunan pada bulan Februari 2015 ini, berikut adalah harga ritel material bangunan di wilayah Jabodetabek yang terbaru. Akan tetapi, harga ini dapat berubah sewaktu-waktu.
Semoga bermanfaat.
Sumber: Rumah.com
Komentar