Ini Musimnya Kartu Kredit!

musimnya kartu kredit

Ide terlilit hutang itu tidak menyenangkan, tetapi di jaman seperti sekarang ini, sulit untuk membayangkan seseorang membawa uang tunai kemana-mana untuk membayar seluruh kebutuhan belanja mereka – khususnya dengan tersedianya kartu kredit yang menawarkan keamanan, kenyamanan dan insentif untuk berbelanja.

Bahkan bagi sebagian dari kita yang pelit dan sadar uang, membelanjakan uang lebih merupakan kebutuhan daripada keinginan; dan dengan musim liburan di depan mata, kebutuhan ini semakin meningkat.

Tampak jelas bahwa kita terperangkap dalam hidup yang penuh dengan pengeluaran, tetapi bagi mereka yang berbelanja untuk keperluan orang terkasih pada Natal ini, berikut cara bagaimana berbelanja dengan bantuan kartu kredit dapat memberikan keuntungan bagi kantong Anda:

Saya membelanjakan uang, saya ingin mendapatkan imbalan:

Tidak ada yang dapat memahami konsep memberi (mengembalikan) sebaik kartu kredit cashback atau reward. Seperti yang disiratkan oleh namanya, kartu-kartu ini memberi Anda reward berupa pengembalian uang tunai (baik melalui deduksi bulanan pada tagihan Anda atau diskon saat pembelian Anda berikutnya) atau poin yang dapat ditukar dengan voucher tunai, gadget, dan sebagainya; ini merupakan pengalaman yang menguntungkan, namun bukan tanpa kelemahan.

Kartu kredit cashback atau reward sering disertai dengan suku bunga yang lebih tinggi dibandingkan dengan kartu kredit tanpa iming-iming dan kartu seperti ini seharusnya hanya digunakan jika Anda berniat melunasi hutang Anda setiap bulannya. Mereka yang tidak dapat atau tidak berniat melakukan hal ini masuk ke dalam kategori pengguna kartu kredit berikutnya dan karenanya harus mempertimbangkan kartu kredit dasar sebagai pengganti.

Saya tidak dapat menghindari pengeluaran tetapi bukan berarti saya tidak ingin meminimalisirnya:

Muncullah manfaat kartu kredit berbunga rendah. Kartu ini memperbolehkan Anda melonggarkan pembayaran dengan suku bunga yang lebih rendah per bulan. Melonggarkan pembayaran ini tidak sama dengan pembayaran yang terlambat atau terlewat, karena suku bunga yang lebih rendah tersebut hanya berlaku jika Anda membayar cicilan minimum tepat waktu setiap bulannya.

Meskipun kartu-kartu ini umumnya tidak memiliki program cashback atau reward, sebagian bank mulai menawarkan program-program ini sebagai tambahan terhadap suku bunga yang rendah sebagai akibat dari kompetisi yang ketat antar penyedia kartu. Pemenang jelas untuk kartu kredit dengan manfaat seperti di atas adalah BCA Everyday Card dengan reward BCA yang lebih besar, cashback 5% untuk pembelian BBM dan pembelanjaan di semua hipermarket (Carrefour, Hypermart, Giant & Lotte Mart), serta suku bunga tetap yang rendah yaitu 6% per tahun.

Saya berbelanja di satu tempat secara teratur dan ingin mendapat imbalan untuk hal tersebut:

Kartu kredit cashback, reward, dan yang bersuku bunga rendah semuanya baik tetapi umumnya melayani serangkaian kebutuhan yang seringkali besar dan ambigu. Jika Anda berada dalam kategori orang yang melakukan pembelanjaan mereka di satu outlet retail hampir setiap saat, kartu co-branding (mitra) mungkin adalah kartu yang lebih tepat bagi Anda.

Kartu mitra bekerja seperti kartu cashback atau poin reward, tetapi memberi keuntungan lebih banyak poin atau persentase cashback yang lebih besar bagi pemegang kartu jika berbelanja di toko tertentu. Diskon toko dan keuntungan lainnya umum dijumpai pada kartu mitra.

Sebagai contoh kartu mitra yang menawarkan cashback dan poin reward yaitu BNI Lotte Mart yang menawarkan cashback 3% untuk setiap transaksi belanja di Lotte Mart, diskon tambahan 5% untuk Private Brand, serta triple reward points yaitu 3 poin untuk setiap transaksi sebesar Rp2,500 di seluruh cabang Lotte Mart.

Komentar